Kepemilihan Indonesia Jadi Dewan Eksekutif UNESCO 2023 – 2027, Apa Saja Isu yang Akan Dibahas?

Kepemilihan Indonesia Jadi Dewan Eksekutif UNESCO 2023 – 2027, Apa Saja Isu yang Akan Dibahas?

Indonesia baru saja terpilih sebagai anggota Dewan Eksekutif UNESCO periode 2023-2027 sebagai wakil dari kawasan Asia Pasifik. UNESCO (The United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization) sendiri merupakan organisasi Internasional yang termasuk dalam PBB dan bergerak pada bidang pendidikan, ilmu pengetahuan serta kebudayaan.

Kira-kira, apa saja isu penting yang akan dibahas Indonesia sebagai bagian baru dari Dewan Eksekutif UNESCO, ya? Yuk, baca pembahasan detailnya di bawah ini!

Indonesia jadi dewan eksekutif UNESCO
Indonesia kembali terpilih jadi anggota Dewan Eksekutif UNESCO (ANTARA)

Indonesia jadi Dewan Eksekutif UNESCO 2023 – 2027

Terpilihnya Indonesia sebagai bagian dari Dewan Eksekutif UNESCO bukanlah untuk pertama kali. Sejak tahun 1950, Indonesia diketahui telah 8 kali terpilih menempati posisi yang sama. Hal tersebut tentunya mencerminkan kepercayaan dunia internasional terhadap kepemimpinan Indonesia dalam memajukan pendidikan, kebudayaan, ilmu pengetahuan, komunikasi di tingkat global.

Dalam persaingan di Kelompok Regional VI, Indonesia bersaing dengan 8 negara kawasan Asia Pasifik lain untuk mendapatkan 6 kursi yang tersedia sebagai Dewan Eksekutif. 8 negara yang dimaksud antara lain Afghanistan, Australia, Bangladesh, Iran, Kyrgistan, Pakistan, Korea, dan Sri Lanka. Dari 188 negara yang hadir dan 181 negara yang memenuhi syarat untuk memberikan suara, Indonesia berhasil mendapatkan suara dari 154 negara anggota UNESCO.

Tidak hanya Indonesia, 5 negara kawasan Asia Pasifik lain yang berhasil menjadi anggota Dewan Eksekutif UNESCO adalah Pakistan (157 suara), Bangladesh (144 suara), Sri Lanka (144 suara), Korea Selatan (129 suara), serta Australia (114 suara).

Posisi Indonesia dalam Dewan Eksekutif UNESCO
Indonesia Terpilih Sebagai Anggota Dewan Eksekutif UNESCO 2023-2027 (Rizky Bazuki / RRI)

Isu penting yang akan dibahas

Sebagai negara anggota UNESCO yang memiliki kursi di Dewan Eksekutif, Indonesia memiliki peran penting untuk berpartisipasi aktif dalam merumuskan kebijakan serta pengambilan keputusan strategis terkait program-program dan kebijakan UNESCO. Beberapa peran penting lain yang juga dimiliki Indonesia yakni:

  • Mengawasi pelaksanaan program dan kebijakan UNESCO serta memastikan penggunaan anggaran organisasi berjalan efisien dan efektif sesuai kebijakan yang telah ditetapkan.
  • Bertanggung jawab atas implementasi kebijakan yang telah disepakati bersama oleh seluruh negara anggota UNESCO.
  • Berperan utama sebagai motor penggerak dalam memastikan bahwa UNESCO mencapai tujuan serta visinya untuk membangun perdamaian melalui kerjasama internasional dalam bidang pendidikan, kebudayaan, ilmu pengetahuan, komunikasi dan informasi.

Demi menjalankan fungsinya untuk membangun perdamaian melalui bidang pendidikan, kebudayaan, ilmu pengetahuan dan lainnya, UNESCO juga telah merumuskan beberapa proyek penting yang berjalan.

#SharingHumanity

#SharingHumanity merupakan sebuah tagline proyek terbaru dari UNESCO yang fokus mengatasi permasalahan sains dan teknologi, biodiversity, warisan budaya dan inklusi masyarakat. Sejak berdiri 75 tahun, UNESCO selalu fokus membuat inisiatif global demi perubahan yang signifikan di masyarakat.

Kehadiran #SharingHumanity juga berjalan bersamaan dengan tujuan agenda pembangunan berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (The 17 Goals). Beberapa aspek penting dari fokus permasalahan #SharingHumanity antara lain:

  • Reconcile humanity with nature

Keanekaragaman hayati menjadi salah satu fokus penting UNESCO karena keterkaitan semua makhluk hidup demi menjaga keadaan bumi dan justru tidak memperburuknnya. Berbagai aktivitas manusia yang justru merugikan lingkungan mengancam keanekaragaman hayati dan spesies makhluk hidup lainnya. Oleh sebab itu, negara anggota UNESCO bersama pihak lainnya diharapkan untuk bisa bergabung demi menjaga keberlangsungan dan keadaaan lingkungan yang lebih baik.

  • Promote culture and creativity, protect heritage

Budaya dan kreativitas lokal merupakan identitas penting bagi setiap negara yang membedakan mereka dari negara lainnya. Setiap bagian daerah tentunya memiliki budaya lokal khusus yang harus diikuti, dipatuhi serta dilestarikan agar keadaannya tidak hilang tergerus laju cepatnya era teknologi. Tidak hanya masyarakat. pemerintah dan juga organisasi internasional layaknya UNESCO memiliki peran penting untuk menetapkan hukum baru demi menjaga kelestarian budaya manusia di seluruh bagian dunia.

UNESCO #SharingHumanity
UNESCO #SharingHumanity
  • Promote inclusion and mutual understanding

Seluruh penjuru bumi tentunya terdiri dari beragam macam manusia dengan suku dan ras berbeda, namun tetap terlihat setara di mata hukum maupun sosial. Pembangunan situasi masyarakat yang inklusif akan menjamin keamanan bagi seluruh ras, baik mayoritas maupun minoritas. Keamanan semua bagian masyarakat tentunya akan menumbuhkan rasa solidaritas serta tanggung jawab seluruh bagian publik.

  • Foster science and technology

Teknologi menjadi salah satu bagian penting dalam masyarakat yang terus berinovasi dan kehadirannya membantu berbagai aktivitas manusia jadi lebih mudah. Meski demikian, inovasi baru teknologi memberikan dampak positif dan juga negatif. Salah satu konsep teknologi yang sedang banyak dibicarakan adalah kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI).

Sebagai organisasi internasional yang terhubung khusus dengan PBB, UNESCO berperan sebagai pusat penetapan dan pembuatan kebijakan penggunaan AI sehari-hari. Dalam perannya sebagai Dewan Eksekutif UNESCO, tentunya Indonesia memiliki peran sangat penting dalam mengatur kebijakan teknologi baru ini.


Berikut informasi lengkap terkait kepemilihan dan kehadiran Indonesia jadi Dewan Eksekutif UNESCO periode 2023 hingga 2027. Suka membaca berita teknologi seperti satu ini? Yuk, cek informasi menarik lainnya di blog MetaNesia!

MetaNesia merupakan penyedia layanan virtual reality, augmented reality serta platform metaverse pertama di Indonesia. Berada di bawah naungan Telkom Indonesia, MetaNesia telah melayani beragam klien global dan lokal dari banyak industri seperti ritel, manufaktur, pendidikan, kesehatan, lembaga pemerintahan, dan lain sebagainya.

Mau coba gunakan teknologi canggih Telkom Indonesia pada bisnis kamu? Hubungi tim administrasi MetaNesia untuk dapatkan konsultasi gratis secara langsung!

Kamu juga bisa merasakan pengalaman baru memasuki dunia virtual 3D yang imersif di MetaNesia! Coba berbagai fitur interaktif yang ada dan bertemu dengan pengguna lain. Unduh aplikasi MetaNesia dan mainkan langsung di perangkat.

Bagikan ini: