Kenalan dengan Nekoyama Sena, VTuber Pertama di metaNesia!

Kenalan dengan Nekoyama Sena, VTuber Pertama di metaNesia!

Bagi penonton yang mengikuti tren di platform streaming video seperti YouTube atau Twitch, mungkin sudah tidak asing dengan istilah VTuber. Perkembangan teknologi membuat banyak inovasi yang menghasilkan hal mustahil menjadi nyata. 

VTuber merupakan singkatan dari frasa “Virtual YouTuber”. Jika kamu melihat konten di mana sosok streamer-nya berupa karakter 3D atau anime, itulah yang dinamakan VTuber.

Mayoritas VTuber berasal dari Jepang, namun memiliki penggemar dari khalayak global. Avatar yang digunakan sering dirancang agar terlihat mirip dengan karakter yang digambarkan dalam acara animasi Jepang. Dalam istilah lain, mereka terlihat seperti karakter “anime”.

Di Indonesia sendiri, sudah ada beberapa kreator konten YouTube yang merupakan seorang VTubers, salah satunya adalah Nekoyama Sena.

Mengutip dari Virtual YouTuber Fandom, Sena adalah virtual YouTuber perempuan Indonesia yang berafiliasi dengan Yume Reality bersama dengan Cerys Lobelia, Tsuyu Hortenshia, Nemutaka Yuta, dan Ryuuki Tatsuya. Sena memulai debutnya pada tanggal 26 Agustus 2020.

Sejarahnya, Sena merupakan hasil percobaan penggabungan antara kucing dan manusia yang sukses oleh salah satu perusahaan di Jepang. Tetapi pihak pemerintah tidak menyetujui dan ingin memusnahkan Sena. 

Karena tidak setuju, tim peneliti perusahaan tersebut membuat suatu alat untuk melindungi Sena dari ancaman pemerintah Jepang. Tanpa diketahuinya, alat tersebut merupakan alat semacam mesin waktu dan membawa Sena ke dalam masa lalu. 

Tepatnya pada tahun 2016, Sena tidak terteleportasi ke negara asalnya, Jepang, melainkan ke negara yang kaya dengan rempah-rempah, Indonesia. Di sana ia bertemu dengan sosok lelaki yang ingin membantunya, yang kemudian Sena menjadi yang sekarang ini kamu kenal.

Nekoyama Sena, VTuber Indonesia Pertama di Metaverse

Nekoyama Sena

Metaverse dan VTuber merupakan dua hal yang popularitasnya sedang ramai di Indonesia. Penggabungan dua hal tersebut tentunya akan memberikan pengalaman yang baru bagi pengguna dan penggemar.

Sebagaimana bentuk fungsi metaverse dalam melampaui batasan yang dihadapi sebelumnya. Layaknya mimpi para penggemar VTuber yang pada awalnya hanya dapat berinteraksi melalui fitur audio chat saja.

Dalam rangka mewujudkan mimpi para penggemar VTuber untuk bisa berinteraksi lebih imersif bersama idolanya, metaNesia berkolaborasi dengan Yume Reality untuk menghadirkan Nekoyama Sena di metaverse. 

Dilaksanakan pada 12 November untuk talkshow, dan 19 s/d November 2022 untuk 1 on 1 meet & greet.

Perwujudan dunia 2D menjadi 3D yang lebih imersif

Jika sebelumnya penggemar melihat konten yang disajikan oleh VTuber hanya sebatas gambar 2D atau bahkan 3D pada sebuah layar saja. Kali ini pengalaman yang diberikan lebih dari itu. metaNesia menawarkan beberapa aktivitas yang bisa dilakukan bersama dengan VTuber di metaverse.

Seperti bermain dan interaksi secara langsung yang terasa lebih nyata lewat fitur spatial audio chat dan karakter 3D avatar, mengabadikan momen lewat selfie ataupun groufie bersama VTuber yang terasa layaknya di dunia nyata. Kemudian, mengikuti entertainment content dengan VTuber seperti talkshow dan 1 on 1 meet & greet.

Terdapat world khusus Nekoyama Sena di metaNesia

Sebagai perwujudan interaksi yang nyata antara Sena dan penggemarnya, metaNesia membuatkan world khusus untuk seluruh rangkaian acara. Hal tersebut karena metaNesia ingin memberikan eksklusifitas bagi penggemar VTuber.

Sebuah hall yang luas digunakan untuk pelaksanaan talkshow bersama sena. Penggemar yang dapat leluasa berjalan di dalam hall dan memberikan ekspresinya melalui fitur emote.

Kemudian untuk pelaksanaan 1 on 1 meet & greet, ruangan seperti ruang kelas digunakan sebagai tempat untuk berkumpul penggemar yang sedang menunggu giliran bertemu Sena langsung di metaverse. Saat gilirannya tiba, penggemar akan langsung bertemu Sena dan dapat berbincang layaknya berinteraksi langsung di dunia nyata. 

Baca juga: Daftar VTuber di Indonesia, Salah Satunya Mau Ada di metaNesia Loh!

Talkshow dan meet & greet VTuber pertama di Indonesia yang dilakukan di metaverse

metaNesia sebagai platform metaverse pertama di Indonesia, juga berhasil sebagai platform pertama yang menyelenggarakan event talkshow dan meet & greet antara VTuber dan penggemarnya.

Pengalaman seperti ini tentunya akan sulit dilakukan di dunia nyata jika seseorang di belakang karakter VTuber enggan menunjukkan identitasnya kepada publik. Mengingat jika kita bertemu di dunia nyata, maka mau tak mau perwujudan seseorang akan terlihat.

Jika sebelumnya interaksi online hanya dapat dilakukan melalui fitur spatial audio chat, maka metaverse dapat sebagai jawaban akan persoalan tersebut. VTuber tetap dapat melakukan komunikasi yang nyata meskipun dilakukan secara online.

Nekoyama Sena di metaNesia sebagai contoh peluang yang dapat diciptakan di metaverse

Sena merupakan contoh dari satu peluang yang bisa didapatkan oleh VTubers, virtual community, bahkan digital creator lainnya di metaverse. Sebagai pengalaman baru di dunia teknologi, metaverse memiliki banyak manfaat bagi berbagai pihak.

VTuber lainnya dapat mengikuti jejak Sena di metaNesia sebagai bentuk interaksi yang imersif bersama penggemarnya. Kemudian virtual community dapat melakukan pertemuan dengan pengalaman layaknya dunia nyata namun tetap dilaksanakan secara virtual.

Kolaborasi pun dapat dilakukan dengan digital creator, seperti eksistensi karya yang dipajang di metaverse, bertemu dengan penggemar di metaverse, bahkan menjual karya di metaverse melalui NFT.


Ke depannya, kolaborasi dengan VTuber atau bahkan dengan digital creator lainnya akan tercipta. Jangan sampai kelewatan akan pengalaman bertemu idola secara digital namun imersif. Download aplikasinya di sini, dan wujudkan mimpimu bersama metaNesia!

metaNesia, #WhereDreamsComeTrue

Bagikan ini: