Nonton Film 4D Melalui VR dengan Harga Terjangkau di Edupark Intan Pari

Nonton Film 4D Melalui VR dengan Harga Terjangkau di Edupark Intan Pari

Nonton film 4D melalui VR di Edupark Intan Pari
Film 4D melalui VR (solotrust)

Selama libur lebaran kemarin, Kolam Renang Edupark Intan Pari yang terletak di Karanganyar, Jawa Tengah, telah sukses menghadirkan jumlah kunjungan hingga 52.000 orang. Sejak saat itu, tempat wisata ini turut menghadirkan wahana bioskop virtual reality dari Jawa barat.

Wahana ini menyajikan video 4 dimensi yang dapat dilihat dengan menggunakan sebuah alat. Berdasarkan keterangan dari Nina, seorang operator wahana virtual reality di Edupark Intan Pari, wahana ini diluncurkan pada 6 Mei 2023. Terlihat terdapat 7 tempat dan 5 alat virtual reality yang terpasang di sana.

Jenis film virtual reality yang disajikan mencakup petualangan, dinosaurus, rollercoaster, terjun payung, dan horror. Wahana tersebut dapat digunakan oleh anak-anak hingga orang tua.

Harga murah diharapkan dapat membuat pengunjung antusias nonton film 4D melalui VR

Pengunjung antusias dengan wahana nonton film 4D melalui VR
Wahana menoton film 4 dimensi (SMSolo/Irfan Salafudin)

Wahana dengan sensasi bioskop virtual reality tersebut dibanderol dengan harga Rp15.000. Dengan harga semurah itu, sensasi bioskop tersebut akan mnejadi magnet bagi pengunjung untuk datang dan menonton film dengan teknologi virtual reality.

Pasalnya, belakangan ini bioskop virtual reality dengan film 4 dimensi tersebut menjadi tren di seluruh objek wisata Indonesia. Di mana wahana ini dapat ditemukan di beberapa tempat wisata di Yogyakarta, Malang, Majalengka, Gunungkidul, dan Bandung.

Saat dilakukan uji coba pada 6 Mei 2023, antusiasme pengunjung sangat luar biasa saat mencoba serunya menonton film dengan sensasi virtual reality. Wahana ini secara resmi akan beroperasi mulai tanggal 7 Mei 2023. Adapun jumlah seat yang disediakan sebanyak 10 tempat dengan format berdiri.

Hadirnya wahana menonton film dengan teknologi virtual reality ini semakin memperkuat keberadaan Kolam Renang Edupark Intan Pari sebagai kolam renang dengan wahana terlengkap. Harga tiket yang sangat terjangkau menyajikan sensasi 15 menit berselancar dengan empat film.

Gambaran sensasi nonton film 4D melalui VR

Wahana pesawat di mana pengunjung dapat melakukan swafoto
Wahana pesawat (summerballads.wordpress/Arini Indri)

Dalam menonton film dengan tema terjun payung, roller coaster, petualangan di masa Dinosaurus, dan lainnya digambarkan secara nyata seolah benar-benar berada di dalam situasi dan kondisi tersebut. Seperti misalnya saat terjun payung, pengungjung akan merasakan secara virtual terjun dari dalam pesawat.

Pengunjung akan merasakan sensasi dari persiapan mengenakan parasut hingga masuk ke dalam pesawat yang kemudian lepas landas. Setelah di udara, pengunjung akan merasakan kencangnya angin di atas ketinggian saat pesawat dibuka. Kemudian, hentakan kaki di atas tanah sewaktu mendarat juga terasa.

Demikian juga dengan permainan virtual reality lainnya yaitu naik roller coaster. Pengunjung akan merasakan seakan-akan menaiki roller coaster dengan trek yang cukup menantang. Saat konsel pijakan pemain yang dapat bergoyang mengikuti gambar visual turut menambahkan keseruan.

Berbagai wahana lainnya di kolam renang Edupark Intan Pari

Uji coba kelayakan wahana roller coaster di Edupark Intan Pari
Uji coba wahana roller coaster (jatengtribun/Agus Iswadi)

Hingga saat ini, kolam renang Intan Pari terus melengkapi wahana di lokasi wisata tersebut. Terdapat wisata pesawat yang memungkinkan pengunjung berswafoto di atas pesawat. Pengunjung nantinya akan diajak seolah-olah tengah berada di dalam pesawat privat jet super mewah.

Pada akhir tahun 2022, Edupark Intan Pari menghadirkan wahana baru roller coaster sebagai salah satu cara untuk menarik daya tarik wisatawan. Roller coaster tersebut telah melewati uji coba kekuatan sebelum beroperasi secara resmi.

Wahana rollercoaster harus dilengkapi dengan sertifikat layak beroperasi untuk mengutamakan faktor keselamatan para pengunjung. Direktur Utama PUD Aneka Usaha, Samidi, menambahkan bahwa pihaknya juga telah mengembangkan sistem pembayaran tiket masuk menggunakan kartu elektronik.

Awal mula dari menonton film 4 dimensi

Peluncuran Samsung Galaxy s7 dan Galaxy S7 Edge yang digelar di CCIB Exhibition Centre, Spanyol, banyak pengunjung yang mengantre untuk menonton film singkat. Hal yang menarik adalah mereka menonton menggunakan perangkat Samsung Gear VR

Mereka seperti layaknya menonton sebuah film 4 dimensi di bioskop di mana kursi yang diduduki akan bergerak ke berbagai arah mengikuti gerakan tokoh dalam film. Perangkat Gear VR adalah hasil kerja sama antara Samsung dan Oculus yang kompatibel dengan beberapa seri Samsung Galaxy.

Perangkat berdimensi 198 x 116 x 90mm ini didukung speaker yang ditanam di bagian atas telinga pengguna dan di bagian depan terdapat lensa. Lensa tersebut berfungsi untuk mentransfer gambar dari display ke mata pengguna. Dengan kata lain, untuk menikmati hiburan ini tidak diperlukan aplikasi tambahan.


Itulah penjelasan mengenai menonton film 4 dimensi dengan teknologi virtual reality. Melalui MetaNesia, Anda dapat mengeksplorasi berbagai peluang bisnis dan ekonomi digital yang dapat menghubungkan bisnis Anda dengan pelanggan tanpa batasan ruang dan waktu.

Apabila Anda tertarik untuk menjual produk digital atau pun menjalin kerja sama dengan MetaNesia, Anda dapat bergabung dengan menghubungi Customer Service kami melalui WhatsApp. Anda juga dapat bertanya maupun berkonsultasi secara gratis. 

Anda dapat mencoba untuk masuk ke platform metaverse kami, MetaNesia dengan mengunduhnya melalui website kami. Mari rasakan pengalaman imersif metaverse yang belum pernah Anda coba sebelumnya melalui MetaNesia! 

Bagikan ini: