Penerapan Marketing dengan metaNesia Bisnis dalam Dunia Metaverse

Penerapan Marketing dengan metaNesia Bisnis dalam Dunia Metaverse

Penerapan marketing pada metaverse
Meta Vr Technology Metaverse Virtual (maxpixel.net)

Istilah metaverse mungkin sudah tidak asing bagi sebagian orang. Maraknya pembicaraan mengenai metaverse dimulai saat salah satu platform media sosial paling terkenal di dunia, yaitu Facebook telah memperbarui platformnya. Pendiri Facebook, Mark Zuckerberg, mengubah nama perusahaannya menjadi Meta Platform Inc., atau disingkat Meta.

Konsep metaverse sendiri sebenarnya sudah muncul sejak lama. Namun, seiring berkembangnya teknologi, metaverse terus menarik perhatian perusahaan-perusahaan terkemuka di Indonesia.

Mengenal dunia metaverse lebih dalam

Salah satu fitur metaNesia bisnis yaitu Virtual Stage
Source: metanesia.id

Orang pertama yang menciptakan istilah metaverse adalah Neal Stephenson. Ia menyebutkan istilah metaverse di dalam novelnya yang berjudul Snow Crash di mana metaverse merujuk pada dunia virtual 3D yang dihuni oleh avatar orang sungguhan.

Lalu, apakah yang dimaksud dengan metaverse? Metaverse adalah dunia komunitas virtual tanpa akhir yang saling terhubung. Di dalam metaverse, pengguna dapat membuat avatar sesuai keinginannya yang digunakan sebagai representasi pengguna di internet. 

Facebook sendiri menggambarkan metaverse sebagai sebuah seperangkat ruang virtual. Di dunia metaverse, pengguna dapat membuat dan menjelajah dengan pengguna internet lainnya yang tidak berada pada ruang fisik yang sama dengan orang tersebut.

Di Indonesia, terdapat beberapa platform metaverse yang telah beroperasi di mana salah satunya adalah metaNesia. metaNesia merupakan platform metaverse pertama di Indonesia yang dibuat oleh Telkom Indonesia. Dalam metaNesia, sudah hadir beberapa fitur yang dapat mendukung petualangan dari pengguna seperti misalnya Social Hub, metaNesia mall, dan juga Virtual stage.

Aktivitas marketing dengan metaNesia bisnis dalam dunia metaverse

Platform metaverse pertama Indonesia, yaitu metaNesia
Source: metanesia.id

Di dalam metaverse, selain bersosialisasi, pengguna juga dapat melakukan aktivitas lainnya seperti berbelanja, berdagang, dan berpartisipasi di berbagai kegiatan. Metaverse mulai banyak digunakan oleh industri-industri besar karena peluang usaha lebih luas dan bahkan tanpa batas. Realitas visual memungkinkan pelaku usaha untuk memberikan visual yang lebih detail mengenai produk-produk yang ditawarkan kepada pelanggan.

Keuntungan marketing melalui metaverse adalah harga pemasaran dan periklanan di metaverse masih relatif rendah karena teknologi ini tergolong baru. Pelaku bisnis dapat memanfaatkan hal ini sebagai cara baru dalam menargetkan generasi milenial dan generasi Z. Selain itu, keuntungan lain dari praktik digital marketing di metaverse adalah kampanye marketing dengan kreativitas tak terbatas.

Penerapan marketing dengan metaNesia bisnis

Virtual Stage

Di metaNesia sendiri, terdapat beberapa fitur-fitur yang dapat digunakan sebagai media marketing untuk perusahaan yang ingin pasang iklan di aplikasi metaNesia. Misalnya, di dalam Virtual Stage terdapat interactive booth yang dapat dipajang video deck perusahaan dan logo perusahaan serta deskripsi produk. Terlebih lagi, terdapat tombol yang saat ditekan akan langsung redirect ke website.

Social Hub

Di Social Hub, pengguna dapat berkumpul dan berbaur dengan pengguna lain. Selain itu, terdapat banner-banner yang dipajang oleh klien yang sudah berkolaborasi dengan metaNesia. Jadi, klien dapat memasang proyek maupun acara selanjutnya pada banner yang tersedia di Social Hub.

metaNesia Mall

Selain itu, terdapat metaNesia Mall yang hadir sebagai pusat perbelanjaan yang diisi oleh berbagai tenant dari berbagai brand, yang sudah berkolaborasi dengan metaNesia. Dalam tenant tersebut, pengguna dapat menemui Customer Service yang akan melayani melalui FAQ dan terdapat juga product gallery. Deskripsi dari suatu produk dan website dari produk yang dimaksud akan tertulis di dalam product gallery.

Fitur-fitur yang telah ditulis di atas membuktikan bahwa metaNesia telah menerapkan strategi marketing yang modern. Hal tersebut akan menjadi perwujudan marketing dalam dunia metaverse.


Itulah ulasan mengenai penerapan marketing dengan metaNesia bisnis dalam dunia metaverse. Apabila Anda tertarik untuk mencoba menjual produk digital atau menjalin kerja sama, Anda dapat bergabung dengan teknologi metaverse dari metaNesia. Anda dapat menghubungi Customer Service kami melalui WhatsApp untuk bertanya ataupun mendapatkan konsultasi secara gratis.

Apabila Anda penasaran dengan dunia metaverse, Anda dapat mencoba untuk masuk ke dalam platform metaverse kami, metaNesia dengan mengunduhnya melalui website kami. Rasakan pengalaman baru melalui metaNesia yang belum pernah Anda coba sebelumnya!

Bagikan ini: