Tongyi Qianwen, Chatbot AI Ciptaan Alibaba untuk Saingi ChatGPT

Tongyi Qianwen, Chatbot AI Ciptaan Alibaba untuk Saingi ChatGPT

alibaba rilis chatbot ai
(Pixabay/Artificial Intelligence)

Artificial Intelligence (AI) atau kecerdasan buatan adalah teknologi yang diintegrasikan ke dalam sistem komputer untuk memberikan gaya kognitif seperti manusia. Tujuan AI adalah meniru proses kognitif manusia termasuk belajar, berpikir, membuat keputusan, dan mengoreksi diri sendiri.

ChatGPT adalah salah satu teknologi AI yang sedang ramai diperbincangkan. Sebuah perusahaan bernama OpenAI menciptakan dan memperkenalkan teknologi ini sebagai chatbot pada tahun 2022. Chatbot ini mampu merespon pertanyaan atau perintah dari manusia secara langsung dan akurat.

alibaba rilis chatbot ai untuk saingi chatgpt
(Pexels/ChatGPT)

Alibaba Rilis Chatbot AI

Raksasa teknologi asal China, Alibaba Group Holding baru saja merilis chatbot AI bernama Tongyi Qianwen. Teknologi ini rencananya akan diintegrasikan ke dalam semua aplikasi bisnis perusahaan. Mulai dari komunikasi perusahaan, asisten suara cerdas, e-commerce, pencarian hingga navigasi dan hiburan.

Berbekal kemampuan bahasa mandarin dan Inggris, model ini pertama-tama akan digunakan di DingTalk, aplikasi messaging kantoran Alibaba. Chatbot ini dapat digunakan untuk meringkas catatan rapat, menulis email, dan menyusun proposal bisnis.

Tongyi Qianwen juga akan ditambahkan ke Tmall Genie, asisten suara Alibaba. Fungsi Tongyi Qianwen sebagai asisten suara Alibaba misalnya, dapat mengembangkan dan bercerita kepada anak-anak, memberikan resep diet sehat, menawarkan tips perjalanan, dan merekomendasikan musik latar untuk berolahraga.

alibaba group rilis chatbot ai
(Commons Wikimedia/Alibaba Group)

“Kami berada pada momen penentuan teknologi yang didorong oleh AI generatif dan komputasi awan. Bisnis di semua sektor telah mulai merangkul transformasi intelijen untuk tetap menjadi yang terdepan.” Kata Daniel Zhang, Chairman and CEO of Alibaba Group and CEO of Alibaba Cloud Intelligence.

“Alibaba Cloud berkomitmen untuk membuat komputasi dan layanan AI lebih mudah diakses dan inklusif untuk perusahaan serta pengembang. Juga untuk memungkinkan mereka untuk mendapatkan lebih banyak wawasan, mengeksplorasi model bisnis baru untuk pertumbuhan, serta menciptakan lebih banyak produk dan layanan teknologi mutakhir bagi masyarakat,” tambahnya

Alibaba Cloud

Alibaba Cloud akan menawarkan akses Tongyi Qianwen ke cloud dan membantu klien mereka dalam membuat model bahasa yang dapat disesuaikan. Chatbot ini akan diatur dengan informasi hak milik dan data klien, sehingga dapat mengurangi biaya dan sumber daya yang diperlukan.

Menurut riset teknologi Gartner, Alibaba telah mempertahankan posisinya sebagai penyedia cloud publik Infrastructure as a Service (IaaS) terbesar ketiga dunia. Alibaba Cloud juga sejak 2018 menjadi penyedia IaaS terdepan di Asia Pasifik berdasarkan pendapatan dalam dolar Amerika.

Alibaba Cloud juga mengumumkan opsi dengan biaya lebih terjangkau untuk produk cloud utama. Produk tersebut diantaranya Elastic Compute Service (ECS), dengan memperkenalkan instansi ECS baru, OSS Reserved Capacity (OSS-RC) dan OSS Anywhere Reserved Capacity (OSS- BUSUR).

alibaba rilis chatbot ai bernama tongyi qianwen
(Pixabay/Chatbot AI)

Akses Tongyi Qianwen

Selain itu, bisnis ini bermaksud memberikan akses kepada kliennya di China untuk melakukan uji beta Tongyi Qianwen. Untuk membangun aplikasi AI dalam skala besar, pengembang di China juga dapat mengajukan permohonan pengujian beta. Ini akan mendukung ekosistem teknologi AI di berbagai sektor seperti logistik, media, keuangan, manufaktur, energi, ritel, dan lainnya.

Model Tongyi Qianwen akan segera menyertakan kemampuan multimodal. Kemampuan tersebut diantaranya interpretasi gambar dan teks-ke-gambar, untuk memberikan fitur AI yang lebih menarik kepada pengguna.

“AI generatif yang didukung oleh model bahasa besar mengantarkan fase baru yang belum pernah terjadi sebelumnya. Di era AI terbaru ini, kami dapat memberikan nilai tambah bagi pelanggan kami dan komunitas yang lebih luas melalui infrastruktur cloud publik Alibaba Cloud yang tangguh dan kemampuan AI yang telah terbukti,” kata Jingren Zhou, CTO of Alibaba Cloud Intelligence.

Tongyi Qianwen didasarkan pada Tongyi, kerangka kerja model terlatih milik Alibaba yang menyatukan berbagai model AI, termasuk model yang dapat mengubah teks menjadi gambar dan video pendek.


Itu dia pemaparan mengenai chatbot AI yang dibuat oleh Alibaba Group Holding. Seperti yang disampaikan oleh Daniel Zhang, CEO Alibaba Group, chatbot ini dapat digunakan untuk meringkas catatan rapat, menulis email, dan menyusun proposal bisnis.

metaNesia adalah dunia metaverse yang menciptakan interaksi virtual di mana pengguna dapat berinteraksi, berkolaborasi, dan berkreasi dengan lingkungan digital yang mendukung. Apabila kamu tertarik untuk menjual produk digital atau menjalin kerja sama dengan metaNesia, kamu dapat bergabung dengan menghubungi Customer Service kami melalui WhatsApp untuk bertanya. Kamu juga dapat berkonsultasi dengan pihak metaNesia secara gratis.

Kamu juga bisa merasakan pengalaman di metaverse dengan mengunduh aplikasi metaNesia melalui website kami. Ayo rasakan pengalaman yang belum pernah kamu coba sebelumnya melalui metaNesia!

Bagikan ini: