AR Window: Augmented Reality untuk Masa Depan Pemasaran Industri Ritel

AR Window: Augmented Reality untuk Masa Depan Pemasaran Industri Ritel

Papan reklame, poster, dan bentuk iklan statis lainnya memiliki satu kelemahan, yaitu tidak ada cara untuk mengetahui apakah iklan tersebut benar-benar berfungsi. Penyedia iklan dan pengiklan tidak bisa memperoleh jumlah akurat mengenai audiens yang telah melihat iklan, atau persentase dari mereka yang mengambil tindakan setelah melihatnya, seperti datang ke toko, melakukan pemesanan online, dll. 

Ketidakjelasan semacam ini akan segera berakhir jika lebih banyak brand mulai mengadopsi AR Windows. Display augmented reality yang dapat melacak data analitik secara real time.

Apa itu AR Window?

AR Window terlihat seperti tampilan video biasa untuk iklan, tetapi tentunya lebih dari itu. AR Window menggunakan teknologi augmented reality untuk menawarkan pengalaman interaktif kepada orang-orang dan membujuk mereka untuk memasuki toko atau mengunjungi situs web perusahaan.

Tampilan augmented reality dapat dikatakan sederhana karena tidak memerlukan aplikasi khusus untuk mengoprasikannya. Solusi yang cerdas karena orang cenderung tidak menginstal aplikasi dari brand atau produk yang belum pernah mereka dengar. AR Window bekerja dengan menggunakan WiFi.

AR Window

Bagaimana AR Window bekerja?

Tampilan augmented reality dapat diprogram untuk menawarkan tiga jenis pengalaman interaktif kepada orang yang lalu-lalang, yaitu:

  • Keterlibatan karakter: Karakter terkenal (kartun, figur publik, atau influencer) dapat terlihat bergerak seolah-olah mereka nyata. Orang dapat melangkah ke samping AR Window dan mengambil foto bersama dengan karakter tersebut.
  • Game interaktif: Game AR yang interaktif dapa menarik minat, menciptakan engagement, dan membangun brand awareness. Hal ini tentunya sangat berguna untuk toko, pameran, dan tempat lainnya yang berkaitan dengan lokasi penjualan. Game dapat disesuaikan untuk mencerminkan kampanye promosi dan ajakan untuk melakukan hal yang berkaitan dengan penjualan.
  • Deskripsi produk: Orang terkadang sibuk dan tidak punya waktu untuk menelusuri selebaran atau katalog produk yang diberikan. AR Window dapat menawarkan informasi yang bermanfaat, seperti detail teknis, manfaat, tutorial, serta promosi dan penawaran khusus.

Ketika ponsel menjadi perangkat utama yang digunakan untuk berbelanja dan menjelajahi internet. Jenis engagement yang interaktif ini adalah cara yang tepat untuk pemasaran industri ritel di era digital.

Fitur utama dan manfaat augmented reality display

AR Window bukan hanya tampilan augmented reality secara sederhana, namun juga mampu menangkap dan mengirimkan data analitik secara real-time. Hal ini memungkinkan pengiklan untuk dapat memantau keberhasilan iklan mereka dan melakukan penyesuaian jika kinerjanya buruk.

AR Window juga memiliki fitur lain, seperti:

  • Interaksi tanpa aplikasi, yang menciptakan jangkauan yang lebih baik di antara orang-orang yang berjalan melewati layar AR.
  • Teknologi shop-from-the-screen untuk orang-orang yang terbujuk oleh presentasi produk, dan
  • Layanan end-to-end untuk setiap AR Window yang disediakan.

Fitur-fitur tersebut tentunya  sangat banyak membantu, mulai dari menampilkan produk hingga membantu proses transaksi. Selain itu, beberapa manfaat utama menggunakan AR Windows adalah:

  • Peningkatan jumlah pengunjung toko
  • Interaksi yang lebih kuat dengan calon pelanggan
  • Peningkatan penjualan
  • Peningkatan jangkauan dan kesadaran merek
  • Loyalitas pelanggan yang meningkat

AR Window akan segera menjadi inovasi baru bagi industri ritel yang memahami masa depan dan ingin mengiklankan produknya melalui pengalaman yang lebih interaktif dan personal.

Baca juga: Integrasi AR untuk Strategi Marketing B2B dan Tantangannya


Hidup berdampingan dengan teknologi yang imersif mungkin akan menjadi fenomena yang lumrah di masa depan. Siapkah kamu untuk merasakan kemajuan teknologi? Download aplikasi metaNesia untuk merasakan teknologi yang imersif!

Bagikan ini: