Kenali Apa Itu Digital Connectivity dan Manfaatnya Bagi Kehidupan!

Kenali Apa Itu Digital Connectivity dan Manfaatnya Bagi Kehidupan!

Seiring waktu, cara komunikasi manusia terus mengalami perkembangan. Sebut saja pada zaman dulu, di mana generasi tahun 1980an berkomunikasi melalui telepon umum (wartel) atau telegram. Kemudian, perilaku komunikasi berubah saat ditemukannya ponsel dan ponsel pintar.

Bagaimana cara kita berkomunikasi dan pola komunikasi masyarakat sangat dipengaruhi oleh digital connectivity. Namun, apa sebenarnya digital connectivity tersebut? Mari simak pembahasannya di artikel ini!

Apa itu digital connectivity?

Apa itu digital connectivity?
Sumber foto: Pixabay

Perubahan komunikasi secara digital yang terus berkembang pesat sering disebut sebagai digital connectivity. Secara sederhana, digital connectivity bisa dianggap sebagai segala sarana dan prasarana yang menyambungkan manusia melalui telekomunikasi digital, seperti internet.

Sarana dan prasarana ini memengaruhi segala aspek kehidupan manusia, seperti perekonomian juga interaksi sosial. Konektivitas digital ini berkembang secara pesat, terutama pada 2 dekade terakhir.

Manfaat digital connectivity bagi sektor ekonomi

Manfaat digital connectivity bagi sektor ekonomi
Sumber foto: Pixabay

Digital connectity berkontribusi pada sektor ekonomi dengan cara meningkatkan perkembangan ekonomi dan mengurangi presentase kemiskinan. Hal ini bisa dilakukan dengan meningkatkan pendapatan perkapita dan mengurangi budaya konsumtif masyarakat.

Dilansir dari Deloitte, adanya akses teknologi untuk mendapatkan informasi prakiraan cuaca serta harga pasar melalui internet di ponsel pintar membantu pendapatan nelayan di daerah Kerala, India. Bahkan, keuntungan nelayan naik sampai 8% dan harga-harga turun sebanyak 4%.

Selain itu, ada pula penggunaan ponsel di Peru yang meningkat hingga 11% pada tahun 2004-2009. Berkat informasi yang bisa diakses melalui internet, pengeluaran ekstra seperti biaya transportasi ke kota besar atau kemungkinan eksploitasi harga pasar pun bisa dihilangkan. Hasilnya, angka kemiskinan mengalami penurunan sebanyak 8%.

Dilansir dari Deloitte, adanya konektivitas internet pun mampu mendukung sumber daya manusia yang lebih berkualitas dan menciptakan lapangan kerja baru. Pada akhirnya, perkembangan ekonomi pun terjadi.

Manfaat digital connectivity bagi sektor kesehatan

Manfaat digital connectivity bagi sektor kesehatan
Sumber gambar: mHero

Sistem internet broadband juga memberi dampak positif bagi sektor kesehatan. Lebih tepatnya, meningkatkan kecepatan respon dan aksi saat terjadk krisis kesehatan.

Sebagai contoh, kurangnya digital connectivity pada krisis Ebola di tahun 2014-1015 di Liberia membuat proses monitor penyakit ini sangat sulit. Akhirnya, sebuah sistem digital diluncurkan oleh USAID untuk menghubungkan kantor pemerintahan, klinik kesehatan, dan bisnis pada internet berkecepatan tinggi.

Bersamaan dengan ini, platform digital untuk kementrian kesehatan dan tenaga medis pun diluncurkan oleh IntraHealth dan UNICEF. Platform bernama mHero ini membantu komunikasi cepat antar tenaga medis dan menunjang pelaporan kasus secara cepat dan akurat untuk menangani penyebaran Ebola.

Dukungan digitalisasi bisnis dari Telkom Indonesia

Dukungan digitalisasi bisnis dari Telkom Indonesia
Sumber foto: Telkom Indonesia

Mengerti betapa pentingnya jaringan telekomunikasi bagi kehidupan, Telkom Indonesia pun menawarkan jasa digitalisasi bisnis bagi para pengusaha. Jasa telekomunikasi dari Telkom Indonesia ini mencakup ekosistem yang kuat, solusi komperhensif dan layanan berstandar Internasional.

MyTEnS dari Telkom Indonesia adalah layanan terintegrasi bagi pelanggan dan calon pelanggan PT Telkom Indonesia Tbk di segmen Enterprise, Medium Enterprise, serta Government.

Jasa dari platform yang berbasis di Jakarta ini mengeksplorasi solusi seperti membuat sistem permintaan layanan baru, membuat sistem tiket bermasalah, memantau layanan bisnis, dan juga memberikan platform dengan pembaruan berkelanjutan.

Saat ini, sudah ada 600+ perusahaan, termasuk perusahaan di kota-kota besar di Jakarta, yang mempercayakan urusan konektivitas mereka pada MyTEnS. Jumlah ini mencakup perusahaan pemerintah dan swasta.

Baca juga: Kolaborasi metaNesia dan Bio Farma pada Acara Open House BPOM

Itulah sekilas pembahasan mengenai digital connectivity. Masih banyak artikel seputar teknologi menarik lainnya yang bisa kamu akses di metaNesia, seperti augmented reality, virtual reality, dan metaverse. Yuk baca artikel lainnya di blog metaNesia!

Bagikan ini: