Dua Perusahaan Ternama ini, Merupakan Pemasok Layar OLEDoS Apple Mixed Reality Headset

Dua Perusahaan Ternama ini, Merupakan Pemasok Layar OLEDoS Apple Mixed Reality Headset

Pemasok Layar OLEDoS Apple Mixed Reality Headset
Mixed Reality Virtual (Pixabay)

Akhir tahun ini, Apple akan memperkenalkan headset MR (Mixed Reality) generasi pertamanya. Apple menggandeng Sony dan LG sebagai pemasok layar OLEDoS Apple mixed reality headset. Dengan panel OLEDoS (OLED on Silicon) yang menawarkan resolusi 3000-4000ppi, tampilan yang digunakan dalam headset diharapkan menjadi terobosan baru teknologi.

Headset MR milik Apple 

Headset realitas campuran milik Apple lebih canggih dari Meta Quest Pro
Apple MR Headset (MacRumors)

Sudah menjadi rahasia umum, bahwa mixed reality headset buatan Apple sedang dikembangkan. Rumornya, headset MR Apple akan memiliki fitur unggulan utama yang canggih, salah satunya menghadirkan kualitas visual terbaik melalui resolusi layar OLEDoS. 

Yuk, simak informasi lengkapnya mengenai pemasok utama layar OLEDoS headset MR Apple pada artikel ini!

Diprediksi akan menggunakan layar OLEDoS

Layar OLEDoS
Organic Light Emitting Diode on Silicon (Flickr)

Sebenarnya, apa itu teknologi layar OLEDos? OLEDoS atau yang lebih dikenal sebagai Organic Light Emitting Diode on Silicon (OLEDOS) merupakan teknologi layar organik terintegrasi dengan komponen silikon. Pada dasarnya, OLEDoS merupakan layar yang sangat tipis dan akan menghasilkan cahaya ketika dialiri listrik. Komponen yang digunakan, bukanlah silikon sembarangan, tetapi merupakan enzim pembuatan chip elektronik canggih.  

OLEDoS dapat menghasilkan layar yang lebih kecil dari satu inchi, ringan, dan fleksibel, lho! Selain itu, teknologi ini memungkinkan mencetak layar display dengan cara yang efisien dan lebih cepat. 

Jika pada panel layar OLED pada umumnya memerlukan substrat kaca. Layar ini memiliki panjang diagonal kurang dari satu inci dan menggunakan substrat CMOS berbasis silikon. Generasi pertama headset MR Apple akan menampilkan dua layar OLEDoS.

Pada umumnya, teknologi OLEDoS banyak digunakan pada perangkat smartphone, tablet, dan smartwatch. Seiring berkembangnya waktu, OLEDoS sedang digunakan untuk membentuk perangkat virtual dan augmented reality. Hal ini dilakukan, karena OLEDoS mampu memberikan kualitas gambar yang lebih baik, dengan tingginya kecepatan respons. 

Penggunaan OLED, normalnya memiliki resolusi rata-rata 55 ppi, jika digunakan untuk membuat layar smartphone. Harapannya, layar OLEDoS yang diimplementasikan untuk perangkat AR atau VR, membutuhkan resolusi yang sangat besar sekitar 3000-4000 ppi, lho! Hal tersebut dibutuhkan, untuk memberikan pengalaman imersif dan resolusi visual yang sangat tinggi, agar lebih detail dan realistis.

Faktanya, mixed reality headset Apple sudah berada dalam proses pengembangan selama tujuh tahun lebih. Namun sejauh ini, masih belum ada konfirmasi mengenai perangkat yang ditunggu-tunggu penggemar realitas virtual.

Kabar baiknya, terdapat informasi bahwa dua perusahaan ternama dunia ini, merupakan pemasok utama layar OLEDoS headset realitas campuran milik Apple. Simak informasi lengkapnya di bawah ini!

Pemasok layar OLEDoS Apple reality pro

Sony, salah satu pemasok layar OLEDoS Apple Mixed Reality Headset
Sony Corporation Headquarters (Flickr)

Kabarnya, Apple telah bekerja sama dengan perusahaan ternama dunia yakni Sony dan LG Display, sebagai pemasok utama layar OLEDoS yang digunakan dalam headset MR mereka, lho!

Sony merupakan perusahaan multinasional asal Jepang, yang dikenal sebagai produsen elektronik, media, dan permainan video, sejak tahun 1946. Mereka juga mendirikan anak perusahaan yakni Sony Electronics. 

Sony Electronics telah menghasilkan berbagai produk canggih seperti televisi, kamera digital, perekam video, perangkat audio, konsol game, sensor, baterai, dan komponen lainnya yang digunakan dalam berbagai industri.

LG menjadi salah satu pemasok layar OLEDoS Apple Mixed Reality Headset
LG Logo (Flickr)

Perusahaan LG juga merupakan perusahaan multinasional asal Korea Selatan, yang telah memproduksi alat elektronik canggih, sejak tahun 1958. LG sendiri sangat terkenal dengan inovasi smart TV yang terintegrasi dengan komponen layar OLED. 

Melalui hal tersebut, Sony dan LG telah dipilih sebagai pemasok utama OLEDoS untuk perangkat kacamata MR Apple mendatang. Rumornya, generasi pertama MR headset Apple akan menampilkan dua layar OLEDoS. Melalui penggunaan layar OLEDoS di MR headset milik Apple, diharapkan inovasi ini dapat menjadi standar baru di pasar perangkat kacamata virtual di masa depan. 

Kerja sama Samsung dan APS Holdings

Menurut laporan, Sony dan LG mengembangkan layar ini lebih cepat daripada Samsung dan akan menjadi pemasok awal layar untuk headset MR Apple berikutnya. Namun, Samsung juga bertujuan untuk membuat layar OLEDoS RGB dan diperkirakan akan bekerja sama dengan APS Holdings untuk menawarkan panel FMM (Fine Metal Mask) 3.500ppi.

Apple juga telah meminta LG dan Samsung untuk membuat layar beresolusi tinggi. Berkat kemitraan Samsung dengan APS Holdings, ada kemungkinan perusahaan-perusahaan ini akan mengabulkan keinginan Apple.

Panel FMM beresolusi sangat tinggi dengan 4.000 ppi juga telah diproduksi oleh APS Holdings. Panel ini lebih unggul daripada FMM 3.500 ppi yang dibuat dengan bantuan Samsung.

Meskipun Apple pada awalnya mengandalkan Sony dan LG untuk panel layarnya, kemungkinan akan berhenti bergantung pada Sony di masa depan. Hal ini dikarenakan Sony telah memiliki lini konsol game sendiri dan dapat menjadi saingan.

Panel OLEDoS diharapkan dapat menjadi tolak ukur baru dalam industri gadget mixed reality. Layar panel OLEDos juga menawarkan pengalaman yang sangat realistis dan imersif kepada pelanggan dalam headset MR Apple di masa depan.

Kemitraan dengan Apple, Sony, LG, Samsung, dan APS Holdings merupakan contoh teknologi mutakhir yang mendukung pembuatan gadget ini. Kolaborasi ini diharapkan akan sepenuhnya mengubah cara kita berinteraksi dengan teknologi.


Berikut informasi terbaru mengenai pemasok layar OLEDoS mixed reality headset milik Apple. Kalau mau tahu informasi terkait penerapan teknologi virtual reality lainnya, yuk kunjungi blog metaNesia!

metaNesia adalah dunia metaverse yang menciptakan interaksi virtual di mana pengguna dapat berinteraksi, berkolaborasi, dan berkreasi dengan lingkungan digital yang mendukung. Apabila kamu tertarik untuk menjual produk digital atau menjalin kerja sama dengan metaNesia, kamu dapat bergabung dengan menghubungi Customer Service kami melalui WhatsAppm, dan berkonsultasi dengan pihak metaNesia secara gratis.

Kamu juga bisa merasakan pengalaman di metaverse dengan mengunduh aplikasi metaNesia melalui website kami. Ayo rasakan pengalaman yang belum pernah kamu coba sebelumnya melalui metaNesia!

Bagikan ini: