Bisakah Mengadakan Virtual Conference di Metaverse?

Bisakah Mengadakan Virtual Conference di Metaverse?

teknologi virtual conference
Online video conference meeting homeschooling (Max Pixel)

Beberapa tahun kebelakang dunia dihebohkan oleh pandemi Covid-19. Pandemi yang melanda dunia sejak awal tahun 2020 ini memaksa banyak orang untuk belajar, bekerja dan melakukan komunikasi dari jarak jauh.

Saat pandemi Covid-19, hampir seluruh perusahaan, institusi pendidikan, dan beberapa penyelenggara acara memanfaatkan platform virtual untuk mengadakan rapat, konferensi, dan webinar. Salah satu alternatif yang paling diminati untuk mengadakan acara di masa pandemi yaitu virtual conference, karena mampu menjangkau banyak partisipan dari berbagai belahan dunia.

Virtual conference sendiri menawarkan sejumlah manfaat yang dapat menciptakan pengalaman virtual menjadi lebih mudah, nyaman, dan efisien. Namun, apakah virtual conference dapat dilakukan di metaverse? Simak penjelasan lengkapnya, ya!

Memahami virtual conference, jenis serta manfaatnya

Virtual conference dalam pemerintahan
Governor Wolf, Secretary of Health to Provide Update on COVID-19 via Virtual Press Conference (DAN ZAMPOGNA /Flickr)

Penggunaan teknologi dan internet telah meningkat secara signifikan selama beberapa tahun terakhir. Berdasarkan hasil survei yang dilakukan oleh Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII), penggunaan internet di Indonesia telah mencapai 78,19% pada tahun 2023.

Angka tersebut diambil dari total populasi penduduk Indonesia sebanyak 275.773.901 jiwa. Persentase penggunaan internet di Indonesia diperkirakan mampu menembus hingga 215.626.156 jiwa dari total populasi. Hal ini memungkinkan virtual conference menjadi alternatif yang efektif dan efisien untuk menjalankan kegiatan bisnis dan pendidikan secara online.

Apa itu virtual conference?

Online meeting virtual
Online Meeting Virtual (mohamed_hassan/Pixabay)

Virtual conference merupakan serangkaian acara yang dilakukan tanpa perlu melakukan tatap muka secara langsung. Selama memiliki koneksi internet, peserta dari berbagai belahan dunia mana pun dapat bergabung dari tempat tinggal mereka masing-masing. Menggunakan komputer atau perangkat lain yang dimiliki.

Partisipan dapat berinteraksi dengan partisipan lain, salah satunya melalui teknologi metaverse yang menciptakan pengalaman virtual terasa lebih nyata. Jika dibandingkan dengan webinar, virtual conference lebih memperhatikan keterlibatan partisipan selama acara berlangsung.

Terdapat beberapa kegiatan yang bisa dilakukan saat virtual conference berlangsung, seperti sesi materi oleh pembicara, diskusi panel, peluang berjejaring dengan peserta lain dan kegiatan lainnya. Virtual conference sengaja dirancang khusus agar seluruh partisipan dapat merasakan pengalaman yang sama.

Tiga jenis virtual conference

Jenis-jenis Virtual Conference
Virtual Meeting with Dr Fatih Birol (Dean_Calma/Flickr)

Berikut tiga jenis utama virtual conference yang dapat diterapkan pada berbagai jenis industri, diantaranya: teleconference, video conference, dan web conference. Inilah pengenalan singkat tentang ketiga jenis tersebut.

1. Teleconference

Telemarketing
Woman Telemarketing Communication (snehaltechnotery/Pixabay)

Teleconference menjadi penghubung komunikasi antar partisipan yang melakukan rapat online melalui saluran telepon, baik itu sambungan telepon rumah atau perangkat seluler. Sambungan teleconference ini dapat menghubungkan partisipan yang berasal dari berbagai lokasi dalam jumlah yang cukup besar.

Namun sangat disayangkan, para partisipan yang melakukan agenda rapat online menggunakan sambungan ini, tidak bisa melihat dan mengenali secara visual lawan bicaranya. Hal tersebut menjadi kelemahan tersendiri bagi teleconference, yaitu kurang dilengkapinya tampilan visual saat melakukan sebuah agenda yang dilakukan secara virtual.

2. Video Conference

Penerapan video conference
Teliris VL Modular (Wikimedia Commons)

Video conference sudah dilengkapi dengan tampilan visual, partisipan dapat saling melihat satu sama lain siapa lawan bicara mereka melalui tampilan video. Dalam penggunaanya, partisipan hanya membutuhkan komputer yang dilengkapi dengan kamera, video codec, speaker mikrofon dan umumnya dilengkapi juga dengan remote control.

Fitur ini kerap digunakan oleh perusahaan yang akan melakukan rapat koordinasi secara virtual. Rapat ini dilakukan bersama perusahaan cabang yang tersebar di berbagai daerah berbeda. Perangkat video conference umumnya dilengkapi dengan proyektor atau televisi, sebagai layar yang digunakan untuk melihat tampilan video dari partisipan lain.

3. Web Conference

Penerapan web conference
Conference (PxHere)

Web Conference adalah istilah umum yang digunakan untuk menghubungkan individu atau kelompok secara bersamaan dari area geografis yang berbeda, menggunakan pemakaian internet dan browser web. Kegiatan yang dapat menggunakan web conference mencakup rapat, acara pelatihan atau presentasi dari perangkat komputer yang terhubung ke web dan komputer lain yang terhubung ke web.

Layanan yang diberikan oleh web conference pun lebih lengkap, karena jenis pesan yang dibagikan berupa teks, obrolan suara, dan video. Pesan yang dibagikan secara bersamaan melalui web conference mampu menjangkau seluruh partisipan yang tersebar secara geografis.

Manfaat mengadakan virtual conference

Ruang meeting
Office Image (Rawpixel)

Berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), konferensi memiliki arti berupa rapat atau pertemuan untuk berunding atau bertukar pendapat mengenai suatu masalah yang dihadapi bersama. Virtual conference memiliki beberapa keuntungan dibandingkan konferensi tatap muka, diantaranya:

Aksesibilitas virtual yang lebih luas

Virtual conference dapat diakses dari mana saja, selama partisipan memiliki akses internet dan perangkat yang memadai. Ini memungkinkan orang untuk menghadiri acara dengan lebih mudah, tanpa harus melakukan perjalanan jauh atau mengeluarkan biaya yang mahal.

Biaya yang lebih rendah

Kemudahan mengakses virtual conference dari mana saja dapat membantu partisipan menekan biaya pengeluaran. Hal ini berbeda dengan konferensi tatap muka, di mana partisipan perlu mengeluarkan biaya lain seperti, transportasi dan akomodasi.

Fleksibilitas waktu

Virtual conference seringkali direkam dan dapat diakses kembali oleh peserta. Ini memungkinkan peserta untuk melakukan streaming pada waktu yang paling sesuai dengan jadwal mereka.

Interaksi yang lebih baik

Biasanya, platform ataupun aplikasi yang digunakan saat virtual conference berlangsung, dilengkapi dengan fitur interaktif seperti chat, polling, dan diskusi online. Ini memungkinkan peserta untuk berpartisipasi secara aktif dengan pembicara dan peserta lainnya.

Mengadakan virtual conference di metaverse

Virtual meeting di metaNesia
Virtual Meeting (metaNesia.id)

Apa itu metaverse?

Metaverse merupakan bentuk perpaduan dari teknologi virtual reality dan augmented reality, yang memadukan antara dunia fisik yang kita tinggali saat ini dan dunia digital. Penggunanya hanya perlu masuk ke dalam dunia metaverse dan melakukan berbagai aktivitas di dalam dunia digital, layaknya dunia nyata.

Cara kerja metaverse

Seiring perkembanganya, kini dunia metaverse dapat dijangkau oleh masyarakat luas. Bahkan hanya perlu mengandalkan handphone dan akses internet yang stabil, selanjutnya masyarakat bisa merasakan pengalaman masuk ke dunia 3D.

Di metaverse, setiapuser akan memiliki avatarnya masing- masing. Avatar ini akan menjadi identitas digital yang digunakan oleh user selama berinteraksi di dalam metaverse. Selain itu, dibeberapa platform atau aplikasi metaverse yang telah tercipta, mengharuskan penggunanya untuk menyiapkan uang digital agar bisa mengakses metaverse tanpa batas.

Aktivitas yang bisa dilakukan di metaverse

Bekerja di Metaverse
Aktivitas di Metaverse (metaNesia.id)

Dunia metaverse dibuat seakan mirip dengan dunia nyata, dengan tujuan agar pengguna dapat merasakan pengalaman nyata ketika bekerja, bermain, dan berinteraksi di dalam dunia metaverse. Beberapa hal lain yang dapat dilakukan di metaverse, seperti menonton konser, menghadiri konferensi, melihat dan membeli karya seni, bermain game, hingga pengenalan produk.

Mengenal metaNesia lebih dekat

Metaverse pertama di Indonesia
Home Page metaNesia (metaNesia.id)

Seiring perkembangan teknologi digital, terdapat beberapa perusahaan yang mengembangkan platform virtual metaverse di Indonesia. metaNesia, menjadi platform metaverse pertama di Indonesia yang dibuat oleh PT Telkom Indonesia Tbk.

Platform ini pertama kali dikenalkan ke publik pada 31 Juli 2022. Sejak awal kemunculannya hingga sekarang, metaNesia masih aktif dikembangkan sesuai dengan kebutuhan pengguna.

Saat ini, metaNesia telah tersedia untuk diakses pada perangkat Windows, macOS, dan Android. Karena tersedia pada berbagai sistem operasi, ekosistem metaNesia bisa diakses melalui beragam perangkat seperti smartphone, tablet dan juga laptop.

Virtual Stage metaNesia

Virtual stage metaNesia
Virtual Stage metaNesia (metaNesia.id)

metaNesia dilengkapi oleh beberapa fitur menarik, salah satunya virtual stage metaNesia. Virtual Stage ini berupa venue, yang biasanya digunakan untuk mengadakan acara secara virtual dan mengakomodasi kebutuhan perusahaan maupun brand terkait acara tertentu.

Virtual stage metaNesia berupa aplikasi, yang dapat dikustomisasi sesuai dengan keinginan klien. Fitur ini sangat cocok jika digunakan untuk mengadakan virtual conference, karena para pengguna dapat melakukan komunikasi secara virtual melalui virtual stage metaNesia.

Anda bisa merasakan pengalaman virtual conference secara nyata melalui dunia metaverse. Virtual stage ini akan ditayangkan secara live streaming, dengan tampilan venue yang disesuaikan dengan keinginan klien.


Itulah penjelasan mengenai Virtual Conference yang menarik untuk Anda ketahui. Mulai dari definisi, jenis, manfaat, dan informasi lainnya seputar dunia metaverse.

Tertarik untuk membuat virtual conference di dunia metaverse bersama metaNesia? Jika memiliki pertanyaan lebih lanjut, anda dapat menghubungi Customer Service kami melalui WhatsApp. Anda juga dapat berkonsultasi secara gratis dengan pihak kami!

Jika Anda tertarik dengan platform dunia metaverse. Anda dapat bergabung dengan kami dan mengunduhnya melalui website metaNesia. Rasakan pengalaman baru yang belum pernah Anda coba sebelumnya melalui metaverse!

Bagikan ini: